Sabtu, 07 April 2012

Membaca Dengan Otak Kanan (Bag. 6)

Bab 6
Pentingnya Manajemen Membaca

MENGAPA MEMBACA HARUS DIMANAJEMEN?
Pernahkah Anda membaca buku, koran, atau yang lainnya? Kemungkinan besar jawabannya adalah pernah. Tetapi, pernahkah Anda memanajemen (mengelola) kegiatan membaca? Manajemen membaca diperlukan oleh kita untuk membantu kita mencapai sasaran membaca kita secara efektif dan efisien. Itu saja. Jika ada yang mau menambahkan, silahkan saja.



Apakah manajemen membaca itu? Manajemen membaca saya lukiskan sebagai proses perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian aktivitas membaca dan sumber daya yang diperlukan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Sebelum  membaca, terlebih dahulu kita tetapkan tujuan dan target yang ingin kita capai. Kemudian kita pilih strategi membaca yang tepat. Lalu kita buat program kegiatan membaca yang jelas. Setelah itu kita siapkan sumberdaya dan sarana yang dibutuhkan untuk melaksanakan program kegiatan membaca tersebut.  Barulah kemudian kita laksanakan program kegiatan membaca tersebut seoptimal kemampuan. Setelah itu kita lakukan pengendalian/evaluasi hasil aktivitas membaca kita agar kita bisa menilai kemajuan kita. Itulah gambaran singkat tentang aktivitas manajemen membaca.
Teman-teman, jika uraian di atas terlalu teoretis, boleh saja diubah dengan pengertian yang lebih sederhana agar terasa tidak kaku. Misalnya, manajemen membaca kita gambarkan sebagai proses perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian aktivitas membaca untuk mencapai target-target yang diinginkan.
Manajemen membaca sangat saya anjurkan bagi para pelajar, mahasiswa, dan para tukang membaca, terutama untuk membaca bacaan yang tidak tipis seperti surat kabar yang bisa dibaca/dipahami beberapa kali membaca. Buku-buku yang tebal biasanya tak biasa dipahami dalam sekali baca saja. Oleh karenanya saya sangat menganjurkan para pelajar, mahasiswa dan para kutu buku untuk mengelola aktivitas membaca mereka agar kegiatan membaca mereka benar-benar optimal. Akibatnya tentu mereka akan mendapat banyak manfaat dari manajemen membaca ini.
Demikian pendahuluan ini saya lukiskan secara terbatas. Semoga gambaran di atas mampu memberikan gambaran pokok tentang pentingnya manajemen membaca. Selamat mencoba.     

Tidak ada komentar: